Di Denpasar, Kasus Positif Covid-19 Bertambah 2 Orang

 Di Denpasar, Kasus Positif Covid-19 Bertambah 2 Orang

Denpasar – baliprawara.com

Kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar kembali bertambah 2 orang. Juru Bicara  Gugus Tugas Penanggulangan Covid 19 Kota Denpasar Dewa Gede Rai, Kamis (30/4) mengatakan dengan adanya tambahan 2 kasus positif baru sehingga secara akumulatif di Kota Denpasar kasus yang sudah terkonfirmasi mencapai 54 kasus positif covid 19. 

Dari total pasien positif tersebut, yang sudah sembuh sebanyak 21 orang, yang masih menjalani perawatan sebanyak 31 orang dan 2 orang meninggal dunia. Lebih rinci Dewa Rai menjelaskan, 2 kasus positif  baru yang ditemukan merupakan seorang pekerja migran yang bekerja di kapal pesiar dan diketahui pulang ke Bali pada 9 April dan sudah melakukan isolasi mandiri. 

“Saat ini yang bersangkutan sudah dikarantina di Bapelkes Bali. Sementara 1 kasus lainnya adalah transmisi lokal yakni seorang perempuan umur 53 tahun dan tinggal di wilayah Denpasar utara,” terangnya.

Untuk menghindari penularan yang lebih luas, yang bersangkutan saat ini sudah di rawat di RS Wangaya. Dari hasil tracking yang dilakukan tim satgas diketahui yang bersangkutan diduga ditulari oleh suaminya. 

Dengan bertambahnya kasus positif di Denpasar, pihaknya mengajak masyarakat agar tidak panik secara berlebihan. Masyarakat diminta untuk  meningkatkan kewaspadaan dan lebih disiplin mengikuti arahan pemerintah. “Saya minta masyarakat agar tetap tenang agar imun tubuh tetap terjaga namun dengan adanya kasus ini agar masyarakat lebih waspada dan disiplin dalam mengikuti protokol kesehatan,” harapnya. (MBP1)

See also  Ratusan SPM APS Gelar Aksi Mogok Kerja, Operasional Bandara Ngurah Rai Dipastikan Tetap Berjalan Normal

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *