30 CPNS Dokter Spesialis RS UNUD hadiri Pengambilan Sumpah/Janji PNS

 30 CPNS Dokter Spesialis RS UNUD hadiri Pengambilan Sumpah/Janji PNS

MANGUPURA – Baliprawara.com

Plt Direktur Utama RS UNUD dr. I Wayan Aryabiantara, Sp. An (KIC) menghadiri upacara Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil yand diselenggarakan di Gedung Auditorium Widya Sabha UNUD.

Kegiatan tersebut diikuti seluruh CPNS di lingkungan Universitas Udayana dan sebanyak 30 CPNS Dokter Spesialis di Rumah Sakit Universitas Udayana. Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) menjadi tahapan bagi CPNS setelah diangkat menajdi CPNS sebagai pernyataan kesanggupan untuk melaksanakan kewajiban.

 

Disela-sela acara, dr. Aryabiantara, Sp.An (KIC) mengucapkan selamat kepada para dokter spesialis dan menyampaikan pesan agar para CPNS yang dilantik sebagai PNS di lingkungan Universitas Udayana, khususnya dokter spesialis yang bertugas di RS UNUD agar mampu menjalankan tugas dan kewajiban sebagai Pegawai Negeri Sipil dengan memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat. (MBP/Unud.ac.id)

 

See also  Unud Jalin Kerja Sama dengan PT Jasa Raharja dan PT Asuransi Jasaraharja Putera

tim redaksi

Related post