25 Ribu Vial Vaksin Tahap Ketiga Tiba di Bali
MANGUPURA – baliprawara.com
Setelah sebelumnya digelontor vaksin Covid-19 sebanyak 51.000 vial, Bali kembali kedatangan 25.320 vial vaksin, Jumat (22/1). Pengiriman Vaksin Sinovac tahap ke-3 melalui jalur udara ini, diangkut maskapai Garuda Indonesia GA-438 CGK-DPS. Tiba di Baseops Lanud I Gusti Ngurah Rai, pukul 10.01 wita, vaksin yang dibungkus dalam 13 koli ini, kemudian dipindahkan menuju Cold room kantor Dinas Kesehatan Provinsi Bali dengan pengawalan ketat dari pihak Kepolisian.
Dengan tambahan 25.320 vial vaksin tahap 3, total Bali sudah mendapat sebanyak 76,320 vial vaksin. Vaksin tahap ketiga ini, nantinya akan didistribusikan untuk menyelesaikan vaksinasi tenaga kesehatan yang ada di tiga kabupaten, yakni, Denpasar, Badung dan Gianyar.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, dr. Ketut Suarjaya membenarkan kalau vaksin tahap ke-3 ini dengan jumlah 25.320 vial. Untuk pendistribusian kata dia, akan dilakukan untuk menyelesaikan vaksinasi nakes di 3 Kabupaten. Sambil menunggu jadwal pendistribusian, untuk sementara, akan disimpan dulu di Cold room Dinkes Provinsi.
“Untuk pendistribusiannya, nanti akan menyelesaikan dulu yang di tiga kabupaten untuk Nakes. Setelah itu baru 6 kabupaten yang belum. Menunggu jadwal dulu yang 6 kabupaten. Untuk 6 kabupaten ini, masih menunggu info dari pusat,” kata Suarjaya saat dikonfirmasi. (MBP1)