Seleksi Tahap Awal, Penjurian AHM Best Student 2021 Regional Bali Digelar Dengan Virtual

 Seleksi Tahap Awal, Penjurian AHM Best Student 2021 Regional Bali Digelar Dengan Virtual

DENPASAR – baliprawara.com

Setelah dibukanya pendaftaran kompetisi karya ilmiah bagi para pelajar setingkat SLTA (SMA/SMK/MA/MAK) semua jurusan sejak bulan Mei yang lalu, kini tibalah saat nya Astra Motor Bali melakukan tahap seleksi awal dalam penjurian AHM Best Student 2021. Melalui media virtual Google meet, penjurian dilaksanakan pada 14 Juli 2021 dengan menampilkan peserta sebanyak 12 siswa yang sebelumnya telah lolos tahap selekasi administrative.

Pada penjurian secara online ini menghadirkan juri external Astra yakni I Putu Sudiarta, SP,M,Si.Ph.D dari Universitas Udayana serta dari Internal yakni Technical Service Departement Hendra Sagita serta Corporate Communication, Sri Mayuni. Dalam proses penjurian ini, hasil karya para peserta dinilai 4 kriteria penilaian utama yakni orisinalitas idea atau gagasan, dampak yang diberikan, implementasi ide dan analisa data.

ADH dan Finance Manager Astra Motor Bali, Christian Surjadi mengatakan dengan kondisi PPKM darurat saat ini, pelaksanaan penjurian dilakukan secara virtual tentunya tidak mengurangi semangat siswa untuk berkompetisi menampilkan karya tulis terbaiknya dihadapan dewan juri.

“Sesuai tema Satu Hati Meraih Prestasi, pelaksanaan ke-19, program AHM Best Student 2021 memiliki beberapa kategori yang berfokus pada berbagai isu yang marak di tengah masyarakat. Kami berharap karya tulis yang disajikan para peserta merupakan ide yang terbaik yang dapat diimplementasikan. Adapun empat kategori ide program yang dilombakan yaitu Program Pendidikan & Kebudayaan, Program Kepedulian Lingkungan & Kesehatan, Program Pemberdayaan Ekonomi/UKM, dan Inovasi Teknologi. Selamat berkompetisi hingga tingkat Nasional,”ungkap Christian.

Program ini merupakan salah satu komitmen AHM untuk turut melahirkan generasi muda yang produktif di berbagai kondisi, termasuk di masa pandemi yang menantang ini.
Masih dengan konsep daring / online seperti tahun sebelumnya, pendaftaran melalui link bit.ly/RegistrasiAHMBS2021 yang mulai dibuka pada 15 April hingga 15 Juni 2021 tercatat ada kenaikan pendaftar yang signifikan dari tahun lalu.

See also  Tiga Siswa Terbaik AHM Best Student 2022 Regional Bali Ikuti Penjurian Nasional

PIC AHM Best Student tingkat regional Bali, Tangguh Rinekso mengatakan antusias peserta sangat terlihat tahun ini meskipun masih dalam pembelajaran daring. Dari 31 karya tulis siswa yang terdaftar, diseleksi menjadi 12 peserta yang mengikuti tahap penjurian secara virtual sesuai 4 program yang di lombakan.

“Tahap seleksi awal ini mencari 4 yang terbaik dari 12 peserta untuk maju babak Nasional. Semoga kami dapat mempertahankan prestasi terbaik yang pernah diraih seperti tahun lalu,”ungkap Tangguh.

Berikut adalah 12 peserta yang mengikuti penjurian tingkat regional Bali:

  1. Kadek Dwi Andina Widyani, SMA Negeri Bali Mandara, kategori Inovasi Teknologi, judul karya Bio-hexbi (Biocomposite Hexagon Brick) Inovasi Konstruksi Bahan Bangunan Berbahan Dasar Limbah Organik
    dan Limbah Styrofoam.
  2. Ni Wayan Deasi Sastra Astiti, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Inovasi Teknologi, judul karya Smart Glove: Inovasi Teknologi Tepat Guna Sebagai Upaya Meminimalisir Angka Kecelakaan Lalu Lintas dan Aksi Kriminalitas.
  3. Komang Wirya Adi Kusuma, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Inovasi Teknologi, judul karya Roster (Rotgen Egg Smart Detector).
  4. Kadek Adi Hendrawan, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Kepedulian Lingkungan & Kesehatan, judul karya Cotor (Consumption Oil Clarity Detector).
  5. Kadek Ayu Darmini, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Kepedulian Lingkungan & Kesehatan, judul karya Apes (Alat Pengendali Air Sawah).
  6. I Gede Verdian Arya Pranata, dari SMK PGRI 2 Badung, kategori Program Kepedulian Lingkungan & Kesehatan, judul karya Save Treats: Smart Verticulture For Traditional Medicinal Plants.
  7. Kadek Sukma Wardani, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Pemberdayaan Ekonomi/UMKM, judul karya Ekonomi Kreatif Desa Melalui Ternak Lebah Trigona Sebagai Upaya Pemulihan Ekonomi Masyarakat Tabanan di Tengah Pandemi Covid-19.
  8. Ni Luh Kade Jiyesta Putri Sasikirani, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Pemberdayaan Ekonomi/UMKM, judul karya “BALIKARA” Situs Jual Beli Upakara Sebagai Media untuk Meningkatkan Jiwa Wirausaha Upaya Mendukung Era Industri 4.0.
  9. Robby Huddin, dari SMK Negeri 2 Negara, kategori Program Pemberdayaan Ekonomi/UMKM, judul karya Diversifikasi Olahan Ikan Lemuru (Sardinella Lemuru) menjadi Krupuk Sebagai Peluang UMKM.
  10. Ni Putu Nila Natalia, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Pendidikan & Kebudayaan, judul karya Balrin (Balinese Rindik Tutorial).
  11. Ni Putu Cindy Febiyanti dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Pendidikan & Kebudayaan, judul Pembelajaran Sejarah Lokal Melalui Aplikasi Komik Digital Lorytoon (Learning History With Cartoon) Guna Meningkatkan Wawasan Generasi Milenial.
  12. Putu Sukrayanti, dari SMA Negeri Bali Mandara, kategori Program Pendidikan & Kebudayaan, Peningkatan Minat Siswa Sma Dalam Melestarikan Budaya Bali Pada Masa Pandemi Menggunakan Aplikasi Tembang Macepat Bali Berbasis Android.

See also  Kembali Digelar Daring, Public Expose LIVE 2021 Ditarget Diikuti 44.000 Pengunjung

redaksi

Related post