HIMAHI UPN Veteran Jatim dan Unud Jalin Kerja Sama

 HIMAHI UPN Veteran Jatim dan Unud Jalin Kerja Sama

DENPASAR – Baliprawara.com

Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional (HIMAHI) UPN Veteran Jatim melaksanakan salah satu program kerja yaitu HI Visit. Kegiatan ini dilakukan melalui platform Zoom Meeting, Jumat (01/07/2022).

Acara diawali dengan perkenalan antar divisi, dilanjutkan dengan perkenalan program kerja masing-masing divisi. Selain itu, kegiatan HI Visit juga diselingi ice breaking sehingga tercipta acara yang menghibur, namun tetap memiliki esensi untuk saling bertukar informasi dan menjalin kerjasama kedepannya.

 

Selama kurang lebih dua jam acara, terlihat kedua Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional memiliki perbedaan divisi, struktur organisasi, dan sejumlah program kerja. Misalnya setiap divisi di HIMAHI UPNVJ hanya terdiri dari seorang ketua dan anggota, sedangkan di HIMAHI UDAYANA ada tambahan perwakilan di semua divisi.

Dari segi keanggotaan, UPN Veteran Jawa Timur memiliki jumlah anak yang lebih sedikit di divisi dibandingkan dengan HIMAHI UDAYANA. Dengan adanya sharing session per divisi, mencerminkan bahwa kedua Himpunan Mahasiswa Hubungan Internasional tersebut memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. HI Visit hadir sebagai wadah diskusi untuk bertukar informasi dan pendapat sehingga dapat meningkatkan efektifitas dan produktivitas HIMAHI. (MBP/Unud.ac.id)

 

See also  Ludicia Sukses Hajar Panggung W:O:A, Jerman

tim redaksi

Related post