Dandim Klungkung : Pengecekan Randis Dan Materiil Wajib Dilakukan

 Dandim Klungkung : Pengecekan Randis Dan Materiil Wajib Dilakukan

SEMARAPURA – baliprawara.com

Komandan Kodim 1610/Klungkung Letnan Kolonel Czi Paulus Joni Simbolon, S.E. M.Tr.,(Han) memimpin langsung pelaksanaan pengecekan kendaraan dinas (Randis) dan kendaraan pribadi anggota Kodim 1610/Klungkung serta gudang munisi, bertempat di Makodim 1610/Klungkung, Jalan Ahmad Yani No. 2 Kelurahan Semarapura Kaja, Klungkung, Kamis (13/08/2020).

Kegiatan ini merupakan program rutin dari satuan yang wajib dilakukan dalam rangka memastikan keamanan materiil yang digunakan oleh personel maupun materiil lainnya yang menjadi tanggung jawab satuan.

Dalam kesempatan tersebut Komandan Kodim Letkol Czi Joni menyampaikan kegiatan ini kita laksanakan dengan tujuan untuk menekan dan mencegah terjadinya kerugian baik personel maupun materiil anggota Kodim 1610/Klungkung.

“Kegiatan ini sebagai program kerja maka wajib harus dilaksanakan”, tegasnya.

Dandim menambahkan mengingat tingginya intensitas tugas khususnya di wilayah Kodim 1610/Klungkung, untuk itu perlu dilaksanakan pengamanan materiil diantaranya melaksanakan pemeriksaan kendaraan baik roda dua maupun roda empat yang digunakan anggota militer maupun PNS agar selalu siap digunakan.

“Pemeriksaan kendaraan dilaksanakan secara berkala dan bila perlu dilaksanakan setiap bulan”, jelasnya.

Pada kegiatan ini pelaksanaan di lapangan dikoordinir oleh Penjabat Sementara Pasi Intel Letda Inf I Nyoman Surata yang mengawasi pengecekan kelengkapan surat-surat maupun kelengkapan lainnya dari kendaraan dinas maupun kendaraan pribadi serta gudang munisi.

Dari hasil pengecekan yang dilaksanakan baik pengecekan kendaraan dinas, kendaraan pribadi serta gudang munisi tidak ditemukan hal-hal yang melanggar ketentuan. (MBP)

See also  I Gede Danu Kartikeya Wirawan, Wakili Bali Jadi Pengibar Bendera Jamnas XI

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *