Bersiap Menjadi Agen Perubahan, Astra Motor Bali Edukasi #Cari_Aman di SMKN 3 Denpasar

 Bersiap Menjadi Agen Perubahan, Astra Motor Bali Edukasi #Cari_Aman di SMKN 3 Denpasar

DENPASAR – baliprawara.com

Membangun budaya disiplin berkendara yang baik di jalan raya, membutuhkan pemahaman dan konsistensi yang baik, dimulai dari sejak muda pengetahuan pentingnya keselamatan berkendara, perubahan perilaku saat di jalan raya wajib untuk diketahui. Untuk itu, Astra Motor Bali melalui team safety riding mengajak agen-agen yang berasal dari anak-anak SMKN 3 Denpasar untuk bersama-sama melakukan perubahan yang dimulai dari seminar edukasi safety riding. Kegiatan yang dilakukan pada 30 Maret 2022 mengambil lokasi di ruang aula dan diikuti 60 siswa  semua kelas SMKN 3 Denpasar .

Dipandu oleh team Safety Riding Instructor Yosepth Klaudius, memaparkan bagaimana Generasi #Cari_aman SMKN 3 Denpasar, menjadi agen perubahan dari diri sendiri dengan berkendara menggunakan helm, jaket, masker, sarung tangan, celana panjang, dan sepatu dalam durasi 1.5 jam.

[quads id=1]

 

PIC Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi mengatakan tujuan kami mendatangi para agen perubahan yang berasal dari siswa SMKN 3 Denpasar ini ingin penularan semangat positif dan sekaligus mengkampanyekan keselamatan berkendara sepeda motor.

“Dengan semangat satu hati melalui program sinergi bagi negeri, kami ingin mempersiapkan agen perubahan melalui anak-anak muda khususnya siswa di SMKN 3 Denpasar untuk menyebarkan virus positif keselamatan berkendara melalui campaign #Cari_Aman. Dengan edukasi safety riding yang diberikan semoga dapat menyuarakan kembali pesan aman di jalan raya yang kekinian,”ungkap Iswahyudi.

Materi yang dibawakan dengan dua arah ini dibawakan sangat interaktif. Selanjutnya, materi diisi oleh  instruktur safety riding Honda yang berpengalaman memberikan materi mengenai keselamatan berkendara di jalan, termasuk tips berkendara saat pandemi. Setelah itu, para peserta juga mendapatkan materi mengenai potensi bahaya di jalan yang penyampaiannya dikemas secara interaktif. (MBP)

See also  Jutaan Batang Rokok Tanpa Cukai dimusnahkan Bea Cukai Bali

[quads id=1]

 

redaksi

Related post