Dukung Program Pemerintah, Bank BPD Bali Capem Monang Maning Sosialisasi  QRIS Kepada  Para Pedagang

 Dukung Program Pemerintah, Bank BPD Bali Capem Monang Maning Sosialisasi  QRIS Kepada  Para Pedagang

DENPASAR – baliprawara.com

Bank BPD Bali Kantor Capem Monang maning Denpasar, melakukan sosialisasi penggunaan tranksaksi non tunai dengan program Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) kepada para pedagang di sekitar kawasan Perumnas Monang-Maning Denpasar Sabtu (8/8).Sosialisasi QRIS kepada para pedagang dilaksanakan oleh seluruh karyawan dan pimpinan Bank BPD Bali Capem Monang Maning.

Kepala BPD Bali Capem Monang Maning, A.A.Ngr Trisna Andayana mengatakan, sosialisasi transaksi non tunai. Melalui program QRIS, merupakan upaya Bank BPD Bali Capem Monang Maning untuk memperkenalkan program ini sekaligus untuk mendukung program Pemerintah serta Regulator. 

Menurutnya, manfaat QRIS adalah mempermudah transaksi non tunai lebih cepat dan mudah, yang hanya dengan menggunakan 1 QR code untuk menerima pembayaran digital dari aplikasi berbeda, mencegah peredaran uang palsu serta meminimalisir penyebaran virus covid-19.

“QRIS merupakan program unggulan dari Bank BPD Bali untuk mendukung kebijakan pemerintah daerah dalam meningkatkan penggunaan transaksi non tunai kepada masyarakat. Dengan penggunaan transaksi secara non tunai diharapkan dapat meminimalisir potensi penyebaran virus covid-19 karena tidak menggunakan uang cash”, ujarnya

Sementara Kepala Bidang Dana dan Jasa Bank BPD Bali Cabang Denpasar Made Dwi Pramana mengatakan, tujuan mengajak seluruh karyawan Bank BPD Bali Capem Monang Maning dalam Sosialisasi QRIS kepada para pedagang, agar mereka terbiasa dalam melakukan transaksi elektronik secara non tunai. “Program QRIS sangat mudah digunakan oleh seluruh masyarakat dalam melakukan berbagai transaksi tunai “, ujarnya.

Dari target pengguna QRIS sebanyak 1500 nasabah, sampai saat ini BPD Bali Cabang Denpasar telah berhasil mengaet 1000 nasabah pengguna QRIS.

See also  Perang Pandan Desa Tenganan Pegringsingan, Simbol Penghormatan Kepada Dewa Indra

Pihaknya optimis dengan dukungan seluruh karyawan BPD Bali Capem Monang Maning maka target dari Bank BPD Cabang Denpasar secara konsolidasi akan dapat tercapai pungkasnya. (MBP)

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *