Ketua DPRD Badung, Beri Dukungan dan Motivasi Atlet Wushu yang Akan Berlaga di Surabaya

 Ketua DPRD Badung, Beri Dukungan dan Motivasi Atlet Wushu yang Akan Berlaga di Surabaya

Ketua DPRD Badung, I Putu Parwata, menerima audiensi Pengurus Wushu Indonesia Kabupaten Badung, Kamis 2 Mei 2024.

MANGUPURA – baliprawara.com

Sebanyak 10 orang atlet Wushu, yang akan berlaga di Surabaya, diterima Ketua DPRD Badung, I Putu Parwata di ruang kerjanya, Kamis 2 Mei 2024. Kedatangan atlet Wushu ini, bersama sejumlah Pengurus Wushu Indonesia Kabupaten Badung, terkait rencana keberangkatan para atlet Wushu Badung yang akan berlaga pada kejuaraan Nasional Open CSWI, Piala Koni Jawa Timur 2024 di Surabaya.

Untuk mendukung kegiatan ini, Ketua DPRD Badung, Putu Parwata, memberikan dana motivasi sebesar Rp. 5 juta rupiah. “Kami sebagai wakil rakyat tentunya memberi dukungan dan motivaai sepenuhnya,” kata Parwata yang juga Sekretaris DPC PDI Perjuangan Badung, usai menerima audiensi.

Pihaknya sangat mengapresiasi, karena olahraga Wushu saat ini semakin berkembang di sekolah-sekolah. Lebih lanjut dikatakan Parwata, menurut para Pelatih yang hadir, pengembangan olahraga Wushu ini, akan terus dilakukan di setiap Kecamatan. Untuk itu, pihaknya sangat mendukung upaya tersebut.

“Kami akan memberikan dukungan yang sepenuhnya kepada seluruh masyarakat yang memiliki keinginan untuk maju, khususnya di bidang beladiri Wushu ini. Kami akan fasilitasi seperti tempat latihan dan yang lain-lainnya,” bebernya.

Untuk saat ini, Ada 10 orang atlet yang akan dikirim untuk berlaga di Surabaya. Pihaknya sebagai wakil rakyat, memberikan dukungan sepenuhnya bagi mereka yang memiliki keinginan untuk maju khususnya di bidang bela diri.

“Khusus untuk kegiatan di Surabaya, kami memberikan bantuan sekadar sebagai motivasi. Kami memberikan dana motivasi Rp 5 juta kepada mereka untuk berangkat ke Surabaya,” katanya.

Ia berharap, kegiatan ini ada outputnya dan bisa digunakan untuk menggerakkan anak-anak, khususnya anak sekolah untuk aktif berlatih olah raga bela diri khususnya di wushu ini. (MBP)

See also  Terima Audiensi GKPB Gereja Protestan Bali, Ketua DPRD Badung Siap Fasilitasi Kebutuhan Masyarakat di Bali

 

redaksi

Related post