Kukuhkan Diri Sebagai Pusat Budaya, GWK Cultural Park Gelar Pertunjukan Kolosal “BARAONG” di Penghujung 2024

 Kukuhkan Diri Sebagai Pusat Budaya, GWK Cultural Park Gelar Pertunjukan Kolosal “BARAONG” di Penghujung 2024

Pertunjukan kolosal berjudul Baraong, di GWK Cultural Park, Selasa 10 Desember 2024.

MANGUPURA – baliprawara.com

Sebagai destinasi wisata terbaik di Bali, GWK Cultural Park, Ungasan, Kuta Selatan, Badung, turut ambil bagian dalam mendukung lestarinya seni budaya dan tradisi, lewat kreasi karya seni yang memukau. Beragam karya seni tari dan pertunjukan kesenian Bali, sudah dipentaskan di GWK Cultural Park setiap jam sepanjang hari, dengan puncaknya Tari Kecak Garuda Wisnu Kencana.

Untuk makin mengukuhkan dirinya sebagai pusat budaya sekaligus untuk menutup tahun 2024 ini, GWK Cultural Park menggelar sebuah karya pertunjukan kolosal bertajuk “BARAONG”. Pertunjukan kolosal ini, ditampilkan pada preview performance atau pertunjukan publik yang dilakukan sebelum pembukaan resmi, Selasa 10 Desember 2024, di Amphitheater GWK Cultural Park.

Pertunjukan yang akan dipentaskan secara reguler ini merupakan sebuah pertunjukan tari musikal yang dikolaborasikan dengan tata cahaya, serta koreografi inovatif karya Gung Giri dari Sanggar Saba Sari. Pementasan ini juga semakin lengkap dengan penampilan kostum yang menarik, karya dari seniman Gung Rama dari Pancer Langit.

Pertunjukan ini terinspirasi dari magisnya tari Barong serta beberapa sosok barong yang dipercaya sebagai sosok mitologis penjaga keseimbangan antara alam manusia dan alam spiritual.

Nama BARAONG sendiri merupakan gabungan BARA yang berarti api, semangat, energi, dan ONG yang berarti Dewa dalam agama Hindu. BARAONG menceritakan kisah perjalanan Pangeran Bara, putra mahkota Kerajaan Bahali Windhu Kencana, dalam mengumpulkan tiga sosok mitologis barong, yaitu Sang Bawi (Barong Bangkal), Sang Mong (Barong Macan) dan Sang Banas (Barong Ket) untuk mengembalikan kedamaian serta kemakmuran di kerajaannya.

See also  Antusias Masyarakat Ikuti Vaksinasi Covid-19, Sambil Rekreasi Naik Panser TNI 

Kisah perjalanan Pangeran Bara yang penuh petualangan ini dikemas begitu apik lewat rangkaian gerak dalam laku koreografi yang memukau. Penonton diajak masuk ke dalam dunia fantasi penuh misteri yang kental dengan nuansa budaya Bali, lewat sentuhan animasi visual yang dramatis serta tata cahaya yang spektakuler.

Ch. Rossie Andriani selaku Direktur Operasional GWK Cultural Park Bali.

“Sebagai Taman Budaya, GWK Cultural Park selalu mendukung seni budaya dan tradisi lewat kreasi karya seni dengan mempersembahkan suguhan budaya yang menarik Baraong ini bisa menjadi alternatif tontonan di malam hari yang cocok untuk semua usia dan keluarga. Karena kami percaya, bahwa keseimbangan dunia ini, bermula dari kemauan kita merawat dunia yang kecil dari dalam diri kita sendiri,” ucap Ch. Rossie Andriani selaku Direktur Operasional GWK Cultural Park Bali.

BARAONG akan tampil perdana mulai tanggal 21 Desember 2024, setiap Pukul 19.00 WITA di Amphitheater, GWK Cultural Park. Tiket pertunjukan BARAONG tersedia di official website www.gwkbali.com, Online Travel Agent, maupun di lokasi pertunjukan. Wisatawan juga bisa memilih paket santap malam sebelum menyaksikan Pertunjukan Baraong. (MBP)

 

redaksi

Related post