Melalui PKKMB XXXIV, PNB Bangun Karakter Mahasiswa Berbudi Luhur dan Berdaya Saing Internasional

MANGUPURA – baliprawara.com

Politeknik Negeri Bali (PNB), membuka secara resmi kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) XXXIV, Senin 28 Agustus 2023. Dibuka secara resmi oleh Direktur Politeknik Negeri Bali, I Nyoman Abdi, SE., M.eCom., kegiatan PKKMB ke XXXIV yang digelar secara offline ini, mengangkat tema “Melalui PKKMB ke-XXXIV Kita Membangun Karakter Mahasiswa yang Berbudi Luhur dan Berdaya Saing Internasional”. 

Kegiatan tahunan ini, selain bertujuan memperkenalkan pola kehidupan kampus kepada mahasiswa baru PNB, juga untuk membuka wawasan mahasiswa baru dalam berpikir, berbuat dan bertanggung jawab sesuai dengan aturan yang berlaku di Politeknik Negeri Bali. Selain itu, juga untuk menanamkan budi pekerti dan pendidikan karakter, melatih disiplin mahasiswa baru untuk mempersiapkan diri dalam perkuliahan di Politeknik Negeri Bali.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim dalam sambutannya melalui siaran video mengajak peserta PKKMB untuk memanfaatkan waktu dan kesempatan sebagai mahasiswa dengan sebaik mungkin. Belajar sebaik-baiknya di kelas, serta mengikuti berbagai kegiatan mengasah potensi dan bakat, bahkan tidak ragu mengambil resiko dan mengenal hal-hal baru dengan semangat untuk terus mengembangkan diri, untuk mewujudkan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)

Menteri Nadiem mengatakan, Kemendikbudristek telah menghadirkan kebijakan MBKM, yang merupakan  terobosan dalam memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar di luar kampus, agar bisa memperkaya pengetahuan dan pengalamannya. Berbagai kegiatan yang bisa dipilih antara lain magang di perusahaan multinasional, mengajar di sekolah, membangun desa, mengerjakan project riset dan wirausaha, sampai melakukan pertukaran mahasiswa di dalam dan luar negeri. 

“Saat ini program MBKM menjadi kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh mahasiswa Indonesia. Terlihat dari jumlah pesertanya yang terus meningkat dan mencapai 470.000 mahasiswa dari seluruh penjuru nusantara. Adik-adik semua tentunya tidak ingin ketinggalan, terlibat dalam gerakan yang luar biasa masif ini. Untuk itu saya ucapkan selamat datang di dunia kampus kepada semua mahasiswa baru di Indonesia. Selamat menjalani babak baru dalam perjalanan pendidikan adik-adik semua, babak yang sangat menentukan masa depan diri sendiri,” ucapnya.

See also  Old Fashioned Competition 2023, Ajang Bagi Bartender untuk Pembuktian Diri
Direktur Politeknik Negeri Bali, I Nyoman Abdi, SE., M.eCom., saat kegiatan PKKMB ke-XXXIV, Politeknik Negeri Bali, Senin 28 Agustus 2023.

Direktur Politeknik Negeri Bali, I Nyoman Abdi, SE., M.eCom., mengatakan, melalui tema yang diangkat pada PKKMB tahun ini, pihaknya ingin menyesuaikan dengan kebutuhan dari dunia industri. Karena melalui kolaborasi yang telah dilakukan, Sumber Daya Manusia (SDM) yang diharapkan oleh industri adalah SDM yang memiliki karakter kuat, unggul dan memiliki daya juang yang tinggi sesuai hakikat dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). 

‘Kita mulai tanamkan pendidikan karakter, soft skill mereka. Bagaimana mereka berdisiplin, bagaimana integritas mereka, tanggung jawab, serta etika mereka dalam berkomunikasi. Sehingga kelak setelah nanti belajar di kelas sampai mereka internship di industri, mereka akan memiliki jiwa-jiwa, karakter yang unggul. Setelah nanti mereka PKL, mereka bisa dibandingkan dengan mahasiswa lain, bahwa PNB mendidik mahasiswanya dari awal sudah memiliki kepedulian dengan sesamanya, sudah memiliki kedisiplinan yang lebih dibandingkan mahasiswa lain,” katanya.

Lebih lanjut ia menambahkan, PNB yang saat ini sudah terakreditasi internasional, salah satu yang mendukung upaya daya saing internasional, 4 prodi di jurusan pariwisata PNB sudah terakreditasi internasional sesuai dengan yang direkomendasi Kemendikbudristek. Yakni, D3 usaha perjalanan wisata, D3 perhotelan, D4 manajemen bisnis pariwisata, dan S2 perencanaan pariwisata terapan, yang sudah terakreditasi internasional. “Sehingga kelak mahasiswa PNB yang ingin internship di luar negeri, mengikuti program-program yang diberikan kementerian, mereka bisa ikut berpartisipasi. Tentu akreditasi internasional sangat penting untuk membawa mereka bersaing di internasional,” ucapnya.

Ketua Senat PNB, Drs. I Gusti Ngurah Sanjaya, menyampaikan selamat datang kepada seluruh mahasiswa baru di kampus PNB. Ia menyebutkan, PNB tidak hanya sebagai pencetak SDM yang terdidik dan terampil, tapi mencetak pemimpin dan pemikir bangsa yang mampu menjawab tantangan ke depan. 

See also  Tingkatkan Pemahaman Penanganan Pasien Borderline Personality Disorder, FK Unud Undang Profesor Dari Malaysia 

Untuk mewujudkan SDM berkualitas, pihaknya dari Senat terus mendorong agar PNB dapat meningkatkan kualitas pembelajaran, mengembangkan riset dan inovasi, dengan memanfaatkan teknologi informasi. Serta meningkatkan Kerjasama dan kolaborasi dengan dunia industri dan dunia kerja, termasuk juga kolaborasi dengan instansi lain. “Kami juga terus mendorong pelaksanaan kebijakan pemerintah tentang merdeka belajar kampus merdeka (MBKM), untuk memberikan kesempatan mahasiswa mendapat kompetensinya dengan belajar di luar kampus,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia PKKMB XXXIV PNB, I Gusti Ayu Wulan Krisna Dewi, menyampaikan, peserta tahun ini merupakan mahasiswa baru tahun ajaran 2023/2024 jenjang D2, D3, D4 dan S1 terapan, serta mahasiswa on going yang tahun sebelumnya tidak atau belum mengikuti PKKMB. “Jumlah total peserta sebanyak 2205 peserta, yang terdiri dari 2193 mahasiswa baru dan 12 mahasiswa on going. Dan sebagai informasi untuk keseluruhan total mahasiswa baru termasuk Magister Terapan, PSDKU dan RPL adalah 2490 orang,” kata Wulan. 

Kegiatan ini digelar selama lima hari dari tanggal 26-30 Agustus 2023. Untuk hari pertama dan hari kedua, PKKMB dilakukan langsung di JASDAM Udayana, yang diisi kegiatan baris berbaris, ceramah bela negara / cinta tanah air. Kegiatan ini, diberikan langsung oleh Jasdam IX Udayana yang bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, membentuk karakter dan kesiapan mental. 

Sementara kata dia, untuk hari ketiga-kelima, juga dilakukan secara offline di kampus Politeknik Negeri Bali. Untuk agenda di hari ketiga yaitu Pemberian materi dari Direktur mengenai Pendidikan Tinggi, Wakil Direktur Bidang Akademik mengenai Akademik dan Proses Belajar Mengajar, Wakil Direktur Bidang Keuangan dan Umum.

Di hari ke empat, dilakukan pengenalan jurusan yang kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi tambahan yang dirasa perlu diketahui dan dipahami oleh mahasiswa baru dengan mengundang narasumber dari pihak internal maupun eksternal. Materi tersebut antara lain Materi Anti Kekerasan Verbal dan Seksual yang disampaikan oleh Satgas PPKS PNB, Materi Anti Narkoba yang akan disampaikan oleh pihak BNN serta materi tentang green ethic yang akan disampaikan oleh narasumber dari pihak industri. 

See also  Fapet Unud Datangkan Praktisi Mengajar untuk Tingkatkan Pengetahuan Inseminasi Buatan

Dan di hari kelima dengan akan dilakukan agenda pengenalan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) yang akan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) serta Unit Pengembangan dan Pembinaan Kegiatan Kemahasiswaan (UP2KK) Politeknik Negeri Bali. (MBP/a)

 

redaksi

Related post