Pariwisata Dibuka, Jumlah Penumpang dan Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Terus Meningkat
MANGUPURA – baliprawara.com
Selama sepekan ke belakang, sejak tanggal 26-30 Juli, Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai mencatat telah melayani sebanyak 17.757 penumpang rute domestik. Penumpang ini tercatat terangkut melalui 278 penerbangan.
Menurut Co. General Manager Commercial PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Rahmat Adil Indrawan, jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya tanggal 19-23 Juli 2020, terlayani sebanyak 15.153 penumpang dan 256 penerbangan. Dengan jumlah ini kata Rahmat, perbandingan antara Sepekan tanggal 26-30 Juli dibandingkan sepekan tanggal 19-23 Juli, maka terdapat pertumbuhan sebesar 17% untuk jumlah penumpang serta 8% untuk penerbangan rute domestik yang terlayani.
“Untuk pergerakan penumpang rute domestik perlahan tapi pasti sudah menunjukkan pertumbuhan yang cukup baik,” katanya saat menyambut kedatangan wisatawan domestik (wisdom) yang tiba melalui penerbangan Garuda Indonesia GA402 dari Jakarta, Jumat (31/07) dihari pertama dibukanya pariwisata Bali untuk Wisdom.
Lebih lanjut kata Rahmat, Selama bulan Juli hingga tanggal 30 Juli, Bandara Ngurah Rai sudah melayani sebanyak 73.875 penumpang. Dengan rata-rata harian sebanyak 2.463 penumpang. Sementara untuk bulan Juni lalu, Pihak Bandara melayani sejumlah kurang lebih 17.861 penumpang.
Dengan pembukaan kembali pariwisata ini kata dia, dibarengi dengan pengetatan penerapan protokol kesehatan. Terutama di bandar udara sebagai pintu masuk utama. “”Bulan Juli ini jumlah penumpang tumbuh sangat baik. Kami tegaskan, implementasi protokol kesehatan senantiasa kami terapkan secara ketat, seiring dengan pertumbuhan jumlah penumpang yang kami layani. Kami selalu berkoordinasi dengan seluruh instansi terkait dalam pelaksanaan serta evaluasi implementasinya,” tambahnya. (MBP1)