Pemkab Tabanan Gelar Rangkaian Acara Lanjutan, Eed Karya Agung di Kantor Bupati

 Pemkab Tabanan Gelar Rangkaian Acara Lanjutan, Eed Karya Agung di Kantor Bupati

Sekda I Gede Susila, hadiri rangkaian acara lanjutan, Eed Karya Agung di kantor Bupati Tabanan.

TABANAN – baliprawara.com

Dalam rangkaian pelaksanaan Eed Karya Agung di kawasan Kantor Bupati Tabanan, Pemerintah Kabupaten Tabanan gelar acara Ngadegang Pangrajeg Karya, Ngadegang Tapini, Ngadegang Guru Dadi, Sang Hyang Rare Angon, Pengalang Sasih dan Melaspas Ngewangun Karya, di Padmasana Kantor Bupati Tabanan, Rabu 13 Desember 2023.

Berlangsung mulai pagi, acara dipimpin oleh Sekda I Gede Susila, dan nampak dihadiri oleh para Asisten Setda, Inspektur, seluruh OPD, Kepala Bagian dan staf, Camat se-Kabupaten Tabanan serta Bendesa Adat setempat. Jatuh pada Buda, Pon Watugunung, upacara persembahyangan yang berlangsung khidmat tersebut dipuput oleh Ida Pedanda Gede Sukawati Manuaba serta Pemangku pengayah dari PSN (Pinandita Sanggraha Nusantara) Tabanan. 

Tak hanya seluruh ASN di lingkungan Pemkab yang nampak turut serta ngayah dan bersembahyang, dari Para perkumpulan Jero Mangku PSN (Pinandita Sanggraha Nusantara) Tabanan, Seka Gong Istri Sanggar Sanjayaning Singasana dan ⁠Seka Shanti Gita Shanti Sanjayaning Singasana juga turut ngayah dan menghaturkan sradha bhakti dalam Karya Agung tersebut.

Berangkat dari antusiasme seluruh elemen dalam menyambut Karya Agung ini, Sekda I Gede Susila sampaikan ungkapan terima kasihnya atas kontribusi dan keterlibatan panitia beserta seluruh staf Pemkab Tabanan dalam ngewangun karya, tidak terkecuali untuk Sekaa Gong Wanita yang hari itu turut mengiringi berlangsungnya upacara. 

“Terima kasih kepada para panitia sampun nyanggra karya memargi antar, dan juga Seka Gong Istri Sanggar Sanjayaning Singasana dan ⁠Seka Shanti Gita Shanti Sanjayaning Singasana sampun prasida ngayah,” ujarnya. 

Pihaknya meminta agar setiap staf sebelum menjalankan tugas bekerja, sebaiknya menyempatkan untuk bersembahyang di Padmasana, tidak terpaku pada hari kerja saja, tapi setiap saat juga bisa, bahkan di malam hari.

See also  Kuta Selatan Diguncang Gempabumi Tektonik M=3,3

Lebih lanjut ia juga membuka kesempatan untuk para staf bisa mengajak serta keluarga untuk bersembahyang atau ikut mekemit dengan fasilitas yang tentunya sudah dipersiapkan panitia penyelenggara. Tak lupa Susila juga mengimbau untuk semua staf ngiring ngayah mereresik usai kegiatan. “Karya ini kan kita semua yang memiliki, semoga bapak ibu selalu diberi kesehatan sehingga karya ini presida memargi antar,” sebutnya. 

Saling gotong-royong dalam membangun, karya ini diharapkan mampu mempererat persatuan untuk mewujudkan Tabanan yang unggul baik dalam sekala dan niskala. Usai kegiatan, juga digelar acara santap siang bersama/megibung, yang bertujuan untuk semakin mempererat rasa persaudaraan dan kebersamaan antar OPD, ASN dan Staf di lingkungan Pemkab Tabanan. (MBP/a)

 

redaksi

Related post