Prost Fest 2022 Sukses Digelar dan Lampaui Target, Tahun Depan Akan Berlanjut di Bali

 Prost Fest 2022 Sukses Digelar dan Lampaui Target, Tahun Depan Akan Berlanjut di Bali

Ribuan penonton memadati area Prost Fest 2022 yang dihelat selama dua hari dari 13-14 Agustus, di Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar, Bali.

DENPASAR – baliprawara.com

Meski baru pertama kali digelar, festival musik Prost Fest 2022 yang dihelat selama dua hari dari 13-14 Agustus, di Pantai Mertasari, Sanur, Denpasar, Bali, sukses menyedot perhatian pengunjung. Ini terbukti dari jumlah pengunjung yang melebihi target yang ditentukan sebelumnya.

Seperti yang disampaikan Head of Corporate and Marketing Communication OT Group, Harianus Zebua, gelaran selama dua hari ini antusiasme masyarakat sangat tinggi. Target tiket yang ditetapkan sebelumnya, yakni sebanyak 10 ribu tiket  ternyata terjual habis. Bahkan, dengan masih banyaknya permintaan tiket, pihaknya sempat membuka kembali penjualan tiket sebanyak 1000 tiket, namun juga laku semua. 

“Kita bersyukur sekali karena semuanya sesuai dengan target dari sisi penjualan tiket, pengunjung dan keseluruhan berjalannya event. Bahkan beberapa waktu lalu banyak permintaan dibuka lagi penjualan tiket, begitu kita buka lagi di hari Jumat kemarin habis atau sold out juga,” ujar Minggu 14 Agustus 2022.

Lebih lanjut dikatakan, jika dinilai angka satu sampai sepuluh, penilaian yang dapat diberikan yakni angka sembilan. Karena, jika di angka sepuluh nanti kedepan tidak akan ada evaluasi. “Satu sampai sepuluh nilainya sembilan biar ada progresnya, kalau sepuluh itu sempurna kita kasih sembilan saja. Antusias penonton tidak hanya dari Bali banyak dari luar Bali juga seperti Lombok, Surabaya dan sekitarnya yang datang kesini,” ucalnya.

 

Pihaknya berharap, gelaran Prost Fest akan jadi agenda event tahunan, dan Bali menjadi tempat pertama dari penyelenggaraan karena untuk mendukung pemulihan ekonomi dan pariwisata Pulau Dewata. Dengan event-event seperti ini akan menggerakkan kebangkitan ekonomi dan kedepannya bisa memilih kota lain untuk Prost Fest selanjutnya atau tetap disini.

See also  Tekan Angka Stunting, Tabanan Upayakan Beragam Cara dan Inovasi

“Kalau lihat situasi lokasi disini oke banget dan respon penonton sangat positif sekali. Kemungkinan sih iya (Prost Fest 2023 di Bali) tapi kita belum bisa pastikan, kalau melihat evaluasi sekarang sementara sangat memuaskan pemilihan lokasi disini,” ungkapnya.

Lebih dari 30 booth UMKM lokal Bali dilibatkan di Prost Fest 2022 mulai dari makanan dan minuman tetapi memang belum ada kita targetkan berapa nilai transaksi selama gelaran festival.

Dan untuk sebagian hasil penjualan tiket yang akan didonasikan saat ini sementara dipilih lokasi yayasannya di daerah Sanur hal tersebut sebagai tanda terimakasih kami kepada Sanur karena sudah mau menjadi tempat penyelenggaraan Prost Fest.

Namun yayasan mana yang akan menerima donasi belum dapat disebutkan karena masih dalam pembahasan yayasan mana yang butuh dan tepat penyalurannya.

“Donasi ke yayasan sudah ada kita lokalisir yaitu di wilayah Sanur, istilahnya terimakasih Sanur lah karena sudah menyediakan tempat sebagus ini. Kemungkinan di satu yayasan tapi belum diputuskan jadi saya belum berani sebut namanya cuma lokasinya di Sanur,” kata Hari.

Selama dua hari penyelenggaraan Prost Fest 2022, total ada 34 penampil dan tampil di Prost Stage dan Singaraja Stage. 

Untuk Singaraja Stage, 70 persennya menjadi tempat bereksplorasinya para artist dan band local pride asli Bali. 

Ini adalah perwujudan dari salah satu misi Prost Fest 2022 yang ingin memperkenalkan talenta-talenta lokal Bali ke kancah yang lebih luas lagi.

Musisi mulai dari NOAH, Kahitna, Slank, Ndarboy Genk, Rizky Febian, Mahalini, Superman Is Dead, Navicula, Barasuara, Tipe-X, HIVI, RAN, Fourtwnty, Milledenials, Jason Ranti, Rub of Rub, Juicy Luicy, The Dare, Kaleb J, Shaggydog, Joni Agung & Double T, The Panturas, Rollfast, The Adams, The Hydrant, Ndarboy Genk, Nostress, Diskoria, Soulfood hingga Manja berhasil memuaskan para pecinta musik tanah air selama dua hari penyelenggaraan Prost Fest 2022. (MBP)

See also  Pemberian Vaksinasi PMK pada Hewan Ternak di Desa Celuk

redaksi

Related post