Sekda Alit Wiradana Segera Berkoordinasi dengan Pemprov Bali Maksimalkan Penanganan Sampah
DENPASAR – baliprawara.com
Penanganan sampah di Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di Jalan Pulau Seram, Desa Dauh Puri Klod, Kecamatan Denpasar Barat, tidak terangkut secara maksimal. Hal itu karena adanya kendala teknis, akibat rusaknya alat berat di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung.
Terkait hal itu, Sekretaris Daerah Kota Denpasar, I.B. Alit Wiradana, berharap, sebagai langkah jangka pendek, pihaknya meminta Kepala Dinas LHK, untuk mengerahkan alat berat dan truck untuk mengangkut sampah di TPS jalan Pulau Seram yang sempat meluber ke jalan.
Diakuinya, memang permasalahan menumpuknya sampah di beberapa TPS di Denpasar akibat beberapa alat berat yang biasa digunakan di TPA Suwung, rusak. Dirinya juga sempat mengecek langsung ke TPA Suwung yang dikelola UPTD Sampah DKLH Provinsi Bali. “Saat ini, alat berat tersebut sedang diperbaiki yang memerlukan spare part dari Jakarta, mudah mudahan bisa segera selesai perbaikan dan pengangkutan sampah bisa kembali normal. Saya meminta Kadis LHK untuk mengerahkan alat berat dan dan truck untuk mengangkut sampah di TPS jalan Pulau Seram yang sempat meluber ke jalan,” kata Alit Wiradana, saat memantau langsung penanganan sampah di TPS jalan Pulau Seram, didampingi Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, Rabu 13 April 2022.
Lebih lanjut dirinya mengatakan, Pemkot Denpasar pada intinya siap bersinergi dengan pemerintah provinsi, guna mewujudkan penanganan sampah terintegrasi di Kota Denpasar. Sehingga upaya penanganan sampah terintegrasi di Kota Denpasar dapat terus dioptimalkan. “Terkait kendala yang ada saat ini, pemerintah Kota Denpasar secepatnya akan menjalin koordinasi dengan Pemprov Bali guna memaksimalkan penanganan sampah terintegrasi dan berkelanjutan yang selama ini telah berjalan di Kota Denpasar. Karena, penanganan sampah menjadi salah satu program prioritas Wali Kota Denpasaar,” ujar Wiradana. (MBP)