Selain Dukung Jambore Pemuda, Ketua DPRD Badung Juga Siap Support kegiatan Yowana

 Selain Dukung Jambore Pemuda, Ketua DPRD Badung Juga Siap Support kegiatan Yowana

Ketua DPRD Badung, Putu Parwata saat menerima audiensi PD KMHDI Provinsi Bali, Selasa, 25 Juli 2023.

MANGUPURA – baliprawara.com

Pimpinan Daerah (PD) Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) Provinsi Bali, akan menggelar pertemuan seluruh Pemuda yang ada di Bali, yang tempatnya dirancang di Bedugul. Terkait hal itu, Ketua DPRD Kabupaten Badung Putu Parwata menyampaikan dukungan untuk kegiatan tersebut. Hal itu diungkapkannya saat menerima audiensi PD KMHDI Provinsi Bali di Ruang Kerjanya, Sekretariat DPRD Badung, Selasa, 25 Juli 2023.

Pada prinsipnya, Putu Parwata mendukung dan siap memfasilitasi kegiatan-kegiatan KHMDI ini supaya terus maju dan tetap solid di Badung, agar generasi muda Hindu harus yang terdepan. 

 “Mereka minta supaya kami memfasilitasi, untuk anak-anak muda, khususnya KHMDI ini supaya terus Badung untuk tetap solid melakukan suatu koordinasi dengan para generasi muda yang ada di seluruh Bali,” katanya. 

Oleh karena itu, Putu Parwata selaku Ketua DPRD Badung memberikan dukungan sepenuhnya untuk anak muda, baik secara moral maupun material dalam mengadakan kegiatan Jambore Pemuda PD KHMDI di Bali. 

“Membangun suatu semangat bangsa dan semangat berorganisasi, kemudian membantu kabupaten-kabupaten atau daerahnya masing-masing, sehingga benar-benar generasi muda jadikan yang terdepan, untuk perjuangan bangsa dan daerahnya, betul-betul KHMDI ini menjadi pemersatu bagi generasi muda yang ada di Badung khususnya, Bali dan Indonesia,” pungkasnya.

Audiensi Sekaa Yowana Kertha Winangun, Kerobokan Kaja, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung.

Selain menerima audiensi dari PD KMHDI Bali, pada hari yang sama, Politisi asal Dalung, Kuta Utara ini juga menerima audiensi dari Sekaa Yowana Kertha Winangun, Banjar Bumi Mekar Sari, Kerobokan Kaja, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. 

See also  Babinsa Gumbrih Meminta Warganya Patuhi Protokol Kesehatan Saat Upacara Keagamaan

Ia menyampaikan, bahwa mereka ingin membangun sebuah kebersamaan melalui Hari Ulang Tahun atau HUT ke-12 sekaligus mengadakan kegiatan Kreativitas Lomba, dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-78. Ditambahkan, adapun kegiatan-kegiatannya meliputi Pameran, Gerak Jalan dan beberapa kegiatan lainnya.  

“Kami akan berikan suatu support kepada anak-anak kita ini supaya semangat generasi muda supaya kegiatannya positif,” ucapnya. (MBP)

 

redaksi

Related post