Semarak HUT ke-80 RI, Wabup Tabanan Lepas Ratusan Peserta Fun Run 5K di Pantai Pangkung Tibah

 Semarak HUT ke-80 RI, Wabup Tabanan Lepas Ratusan Peserta Fun Run 5K di Pantai Pangkung Tibah

Fun Run 5K Pantai Pangkung Tibah. (Ist)

TABANAN, – baliprawara.com

Dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, secara resmi melepas ratusan peserta Fun Run 5K di Pantai Pangkung Tibah, Desa Pangkung Tibah, Kecamatan Kediri, Sabtu, 16 Agustus 2025.

Acara yang digagas panitia di bawah komando I Wayan Sukanawa ini diikuti berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa, baik dari Tabanan maupun luar daerah. Meski sempat diguyur hujan, antusiasme peserta tetap tinggi sehingga menambah keseruan suasana.

Wabup Dirga yang hadir bersama perangkat daerah, camat, bendesa adat, dan tokoh masyarakat setempat menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Menurutnya, Fun Run bukan hanya ajang olahraga, tetapi juga sarana mempererat persaudaraan, menumbuhkan semangat nasionalisme, dan membangun gaya hidup sehat.

“Terima kasih kepada panitia dan semua pihak yang telah mendukung. Semoga kegiatan ini lancar dan memberi semangat kemerdekaan kepada kita semua. Saya harap adik-adik dan seluruh peserta tetap menjaga semangat juang dan bisa menyelesaikan lari dengan selamat,” ujarnya.

Pelepasan Fun Run berlangsung meriah. Tawa peserta, sorak penonton, serta panorama Pantai Pangkung Tibah menjadikan acara ini penuh semangat kebersamaan. Wabup Dirga berharap kegiatan serupa bisa terus digelar setiap tahun, bukan hanya untuk memperingati HUT RI, tetapi juga untuk mempererat tali persaudaraan di masyarakat.(MBP/r) 

See also  PLN Beri Bantuan Budidaya Maggot di Tabanan

redaksi2

Related post