Teliti Pengaruh Pariwisata Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Antarkan Nyoman Suparta Raih Gelar Doktor Ilmu Ekonomi

 Teliti Pengaruh Pariwisata Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Antarkan Nyoman Suparta Raih Gelar Doktor Ilmu Ekonomi

DENPASAR – Baliprawara.com

Sektor pariwisata menjadi sektor penting yang mampu memberikan dampak positif terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat Kabupaten/Kota di Provinsi Bali. Berdasarkan itulah Promovendus I Nyoman Suparta, S.E., M.Si mengangkat topik Pengaruh sektor pariwisata dan kinerja keuangan diharapkan dapat memainkan peran dalam mensejahterakan masyarakat melalui kinerja pembangunan. Ujian Promosi Doktor dilaksanakan pada Kamis, (18/08/2022) yang dilaksanakan secara Offline, dimana Promotor dari Promovendus ini adalah Prof. Dr. Nyoman Djinar Setiawina, S.E., M.S.{C}, serta Kopromotor {C}Dr. Made Heny Urmila Dewi, S.E, M.Si. dan Kopromotor II adalah Prof. Dr. I Ketut Yadnyana, SE., M.Si., Ak.

[quads id=1]

 

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan; Pengaruh sektor pariwisata dan kinerja keuangan terhadap kinerja ekonomi Kabupaten/Kota di Provinsi Bali, Pengaruh sektor pariwisata, kinerja keuangan, dan kinerja ekonomi terhadap struktur ekonomi Kabupaten/Kota di Provinsi Bali, Pengaruh sektor pariwisata, kinerja keuangan, kinerja ekonomi, dan struktrur ekonomi terhadap kesejahteraan masyarakat Kabupaten/Kota di Provinsi Bali, Pengaruh sektor pariwisata dan kinerja keuangan terhadap struktur ekonomi melalui kinerja ekonomi Kabupaten/Kota di Provinsi Bali, Pengaruh sektor pariwisata dan kinerja keuangan terhadap kesejahteraan masyarakat melalui kinerja ekonomi dan struktur ekonomi Kabupaten/Kota di Provinsi Bali. (MBP/Unud.ac.id)

[quads id=1]

 

See also  Bahas Konsumsi Beras Organik, I Komang Trisna Eka Putra Raih Gelar Doktor Ilmu Ekonomi

Redaksi Bali Prawara

Related post