The Nusa Dua Siapkan Berbagai Promo Menarik Sambut Natal dan Tahun Baru

 The Nusa Dua Siapkan Berbagai Promo Menarik Sambut Natal dan Tahun Baru

Suasana wisata di kawasan Nusa Dua. (ist)

MANGUPURA – baliprawara.com

Kawasan pariwisata The Nusa Dua Bali, yang dikelola oleh PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN pengembang dan pengelola kawasan pariwisata di Indonesia, siap menyambut moment Natal dan Tahun Baru. Sejumlah tenant di Kawasan The Nusa Dua telah menyiapkan berbagai penawaran/promo menarik bagi wisatawan yang akan menginap maupun beraktivitas di dalam kawasan.

Melia Bali menawarkan berbagai promo pada periode Natal seperti Christmas Brunch di El Patio Restaurant pada 25 Desember 2022 dengan harga Rp850.000++/orang, program activities seperti Christmas Tree Lighting Ceremony, Ginger House Painting dan Little Master Chef Cookies Decoration serta New Year’s Eve Dinner di harga Rp2.200.000++/orang dan New Year’s Eve Beach Party di harga Rp2.500.000++/orang pada 31 Desember 2022. Selain itu, untuk relaksasi selama liburan ditawarkan promo perawatan dari YHI Spa.

Courtyard by Marriott Bali Nusa Dua Resort menawarkan promo menginap di periode Natal dan Tahun Baru dengan harga Rp5.500.000++/room untuk 2 malam dilengkapi dengan complimentary Christmas Eve Buffet Dinner/Day Brunch atau New Year’s Eve Buffet Dinner Extravaganza. Sementara Merusaka Nusa Dua memiliki promo Christmas Eve Dinner pada 24 Desember 2022 dengan harga Rp500.000 net/orang, Christmas Day Picnic pada 25 Desember 2022 dengan harga Rp425.000 net/orang, serta promo New Year’s Eve Dinner pada 31 Desember 2022 seharga Rp750.000 net/orang dan Countdown Party dengan harga Rp765.000 net/orang.

Renaissance Bali Nusa Dua Resort memiliki promo menginap yang dimulai dengan harga Rp7.700.000++/room untuk 2 malam untuk periode menginap 23-26 Desember 2022 dan 29 Desember 2022-1 Januari 2023, juga promo Christmas Eve Dinner dengan harga Rp600.000 net/orang pada 24 Desember 2022 dan Christmas Brunch dengan harga Rp700.000 net/orang pada 25 Desember 2022. Kemudian Mercure Bali Nusa Dua menawarkan promo Christmas Eve Dinner pada 24 Desember 2022 dengan harga Rp250.000++/orang dan promo BBQ New Year’s Eve Dinner pada 31 Desember 2022 dengan harga Rp 250.000++/orang.

See also  Jumlah Penumpang Mencapai 302.547, Penerbangan Menuju Hongkong Kini Dilayani Tiga Maskapai

Amarterra Villas Bali Nusa Dua menawarkan promo pada periode Natal seperti Christmas BBQ Lunch dengan harga Rp525.000++/orang dan Christmas Eve Dinner seharga Rp900.000++/orang. Sementara Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort menawarkan promo-promo menarik seperti Christmas Eve Dinner dengan harga dimulai dari Rp499.000++/orang, Christmas Day Brunch seharga Rp899.000++/orang, serta promo New Year’s Eve Dinner yang dimulai dari harga Rp999.000++/orang.

General Manager The Nusa Dua I Gusti Ngurah Ardita mengatakan, “Moment Natal, tutup tahun, dan Tahun Baru menjadi waktu bagi masyarakat untuk berlibur dan kembali melakukan perjalanan wisata. Menyambut gairah wisata yang meningkat pada periode ini, kami mempersiapkan Kawasan The Nusa Dua untuk dapat memberikan layanan yang terbaik kepada wisatawan salah satunya melalui promo-promo menarik dari tenant kami, baik promo untuk menginap, kuliner, maupun kegiatan wisata lainnya.”  

Selain menikmati promo Natal dan Tahun Baru di tenant kawasan, wisatawan juga dapat melakukan aktivitas lainnya seperti menikmati keindahan alam Water Blow, melakukan aktivitas jogging dan bersepeda serta menikmati pengalaman berkendara dengan kendaraan listrik yang ramah lingkungan.

“Dengan banyaknya pilihan promo tenant  dan aktivitas lain yang disediakan di Kawasan The Nusa Dua, kami harap dapat menarik minat wisatawan menghabiskan liburan di kawasan kami. Selain promo liburan, kawasan kami juga sudah dilengkapi dengan Sertifikasi CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability) dan juga SOP Covid-19 yang secara konsisten diterapkan untuk menyediakan pengalaman berwisata yang aman dan nyaman.  Kami mengajak wisatawan untuk tidak perlu ragu berlibur di Kawasan The Nusa Dua,” tutup Ardita. (MBP)

See also  Sempat Hilang,  Lansia Asal Desa Marga Ditemukan Tak Bernyawa di Sungai

 

redaksi

Related post