Warga Belum Ada Kembalikan Ikan Mas di Tirta Gangga, Meski Dijanjikan Rp 5 Ribu per Ekor

AMLAPURA – baliprawara.com

Pasca jebolnya dinding salah satu kolam yang ada di sebelah selatan Taman Tirta Gangga, Karangasem, Kamis (17/6/2021) yang membuat seluruh ikan hanyut, pihak pengelola sempat menjanjikan kompensasi sebesar Rp 5 ribu untuk setiap ekor ikan mas yang dikembalikan dalam kondisi hidup. Namun, hingga Jumat (18/6/2021), ternyata tidak ada satupun orang yang datang mengembalikan ikan mas berusia puluhan tahun tersebut.  

Menurut Kepala Pengelola Taman Tirta Gangga, AA Made Kosalya, pasca kejadian jebolnya kolam tersebut, pihaknya sempat memerintahkan karyawan setempat untuk memberitahukan warga, kalau ikan mas yang ditangkap, jika masih hidup agar di kembalikan. Sedangkan untuk ikan mujair bisa diambil untuk dibawa pulang. 

Namun ternyata, sampai saat ini, tidak ada satu ekorpun ikan mas yang masih hidup dikembalikan. Pihaknya menyayangkan kalau aksi sejumlah warga yang menangkap ikan dari jebolan kolam dan dibawa pulang. Padahal keberadaan Taman Tirta Gangga selama ini sangat berdampak terhadap ekonomi warga sekitar.

“Sampai saat ini belum ada yang mengembalikan ikan mas yang berhasil ditangkap dalam keadaan hidup,” katanya.

Diungkapkan, ikan-ikan yang hanyut tersebut adalah jenis ikan mas, mujair,dan beberapa jenis ikan hias. Untuk ikan mas sendiri rata-rata berukuran cukup besar karena usianya sudah di atas 10 tahunan.

Seperti diberitakan sebelumnya, usai kolam jebol yang menghanyutkan puluhan ikan di dalamnya. Melihat kondisi tersebut, warga berdatangan untuk menangkap ikan yang terdampar di persawahan maupun yang hanyut terbawa aliran di sepanjang sungai yang ada di bawahnya. Padahal, seperti diketahui, ikan-ikan yang menjadi Ikon di taman Tirta Gangga ini, menjadi primadona bagi para pengunjung taman. (MBP1)

See also  Menjaga Ketahanan Pangan, Pemkab Badung Gelar FGD Bersama Penyuluh Pertanian

prawarautama

Related post