Warga Kampung Jawa Serbu Pasar Murah 

 Warga Kampung Jawa Serbu Pasar Murah 

DENPASAR – baliprawara.com

Memenuhi kebutuhan pokok jelang hari raya, warga di Dusun Wanasari Desa Dauh Puri Kaja tampak antusias menyerbu Pasar Murah yang digelar Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Denpasar di halaman Masjid Baiturrahmah Dusun Wanasari Desa Dauh Puri Kaja, Selasa (4/5/2021).

Kadisperindag Kota Denpasar Ni Nyoman Sri Utari mengatakan, pasar murah ini diselenggarakan sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kota Denpasar melalui Disperindag Kota Denpasar untuk memudahkan masyarakat dalam memperoleh bahan kebutuhan pokok menjelang hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah.

Disamping itu juga untuk meringankan beban masyarakat karena harganya lebih murah dari yang dijual di pasaran. “Kalau beras yang 10 kilo kita jual Rp 99 ribu, beras 5 kilo hanya Rp 50 ribu. Rata-rata yang dijual ini harganya lebih murah dari yang di pasaran,” ucap Sri Utari.

Ia menjelaskan, sasaran dari pasar murah ini adalah masyarakat di sekitar lokasi, namun tidak menutup kemungkinan juga bagi masyarakat di luar lokasi pasar murah. Menjelang hari raya, pasar murah ini bergulir setiap hari di 4 lokasi masing-masing di Dusun Wanasari Desa Dauh Puri Kaja Kecamatan Denut, di Banjar Yang Batu Kauh Desa Dangin Puri Kelod Kecamatan Dentim, di Desa Pemogan Kecamatan Densel, dan di Desa Tegal Harum, Kecamatan Denbar.

“Harapan dari kegiatan ini tentunya dapat meringankan beban masyarakat dalam menyambut persiapan hari raya terhadap kebutuhan-kebutuhan yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhannya didalam melaksanakan hari raya,” imbuhnya.

Sementara itu Kepala Dusun Wanasari, Ir. H. Badrus Samsi menyambut baik pasar murah yang diadakan oleh Disperindag Kota Denpasar, karena dengan jumlah warga yang mencapai 10.000 lebih ini tentu kebutuhan akan bahan pokok sangat besar. Apalagi dalam bulan puasa dan menjelang Idul Fitri kebutuhan akan bahan pokok sangat meningkat tajam. “Pasar murah ini sangat membantu warga kami, karena pasar murah ini memang sangat diharapkan” kata Badrus Samsi.

See also  Diduga Konseling Listrik, Dapur Warga di Manggis Ludes Terbakar

Badrus Samsi menambahkan, sebenarnya Dusun Wanasari mempunyai program pasar murah setiap menjelang Idul Fitri setiap tahunnya, karena masih dalam suasana Pandemi Covid-19 pasar murah tersebut ditiadakan. (MBP5)

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *