Hut PDI Perjuangan Ke – 48, Diikuti 300 Ribu Lebih Partisipan Secara Virtual

 Hut PDI Perjuangan Ke – 48, Diikuti 300 Ribu Lebih Partisipan Secara Virtual

DENPASAR – baliprawara.com

DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan), Minggu (10/1) merayakan HUT ke-48 dengan tema “Indonesia Berkepribadian dalam Kebudayaan.” Acara ini dihadiri secara virtual oleh Anggota, Kader dan Simpatisan Partai seluruh Indonesia.

Hut ke-48 PDI Perjuangan ditargetkan meraih rekor MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) yang dengan peserta terbanyak secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting dengan sejumlah 365.600 partisipan. Acara ini mengundang secara virtual,DPD PDI Perjuangan, DPC PDI Perjuangan, PAC PDI Perjuangan, Ranting PDI Perjuangan Anggota Fraksi DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten / Kota, Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kader PDI Perjuangan seluruh Indonesia, menggunakan aplikasi Zoom Meeting yang dilaksanakan Minggu Pukul 14.00 WIB (Pukul 15.00 WITA).

Selain itu peringatan HUT ke-48 PDI Perjuangan juga diisi dengan pemotongan dan pembagian tumpeng HUT ke-48 PDI Perjuangan kepada komponen masyarakat. Untuk tumpeng berjumlah sebanyak 48 tumpeng di DPP Partai, begitu juga di setiap DPD Partai dan DPC Partai seluruh Indonesia. Pembagian tumpeng ini juga ditargetkan untuk memecahkan rekor MURI Jumlah Tumpeng Terbanyak. 

Perayaan HUT ke-48 PDI Perjuangan ini juga dirayakan DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali dengan berbagai kegiatan dengan mengusung sub tema “Memantapkan Implementasi Nangun Sat Kerthi Loka Bali.”

“Kami ada 9 kegiatan utama bentuk implementasi Nangun Sat Kerthi Loka Bali dan pelaksanaan Pergub serta Perda,” kata Koordinator Umum HUT ke-48 PDI Perjuangan, DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali Dewa Made Mahayadnya didampingi Tjokorda Gede Agung dalam keterangan pers di Kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali.

See also  PDI Perjuangan Provinsi Bali Gelar Pasar Gotong-royong, Serentak di Seluruh Kabupaten/Kota

Dewa Made Mahayadnya yang juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Bali,lebih lanjut menjelaskan ada enam lomba yang digelar memeriahkan HUT Ke-48 PDI Perjuangan di Provinsi Bali, seperti Lomba Cocktail Berbahan Dasar Arak Bali, Lomba Barista Kopi Bali, Lomba Cerdas Cermat Susastra Bali, Lomba Desain Kreatif Motif Endek Bali, Lomba Desain Kreasi Busana Adat Pakem Bali, Lomba Website Aksara Bali.

Selain itu digelar pula Bakti Sosial Pembersihan Danau, Mata Air, Sungai dan Laut, Bakti Sosial Penyerahan Bantuan kepada Siswa dan Mahasiswa Yatim Piatu yang berprestasi. Yang menarik dalam HUT Ke-48 kali ini adalah adanya Atraksi Pengobatan Tradisional Bali yang melibatkan para “Balian” se-Bali. (MBP)

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *