Gelar Workshop dan Bimtek, PAN Bantu Pemulihan Ekonomi Bali
MANGUPURA – baliprawara.com
Workshop Nasional dan Bimbingan Teknis (Bimtek) Partai Amanat Nasional (PAN), yang diikuti oleh anggota DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD PAN se-Indonesia, dibuka secara resmi, Senin 4 Oktober 2021. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari di BNDCC Nusa Dua, Badung, Bali.
Ketua Panitia Workshop Nasional dan Bimbingan Teknis PAN, dr. Irvan Herman, mengatakan, dipilihnya Bali sebagai tempat kegiatan dengan diikuti peserta sebanyak hampir 1000 orang ini, sebagai upaya untuk dapat membantu perekonomian Bali yang terpuruk akibat Pandemi Covid-19. Pihak berharap ekonomi pulau Dewata bangkit dan pulih segera,
Tak hanya itu, kata dia, seluruh peserta yang hadir pada kegiatan tersebut juga menginap di 14 hotel yang ada di kawasan pariwisata The Nusa Dua. Tentu dengan demikian, pihaknya berharap semoga rangkaian acara ini dapat berjalan lancar, tertib dan aman serta diharapkan seluruh peserta tetap menjaga protokol kesehatan.
“Acara ini juga menghadirkan Ketua-Ketua DPD dan DPW PAN se-Indonesia. Acara berlangsung hingga tanggal 6 Oktober. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid dihadiri 50 persen peserta hadir secara fisik dan 50 persen secara daring,” katanya.
Dalam pembukaan kegiatan tersebut, turut hadir Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dan jajaran pengurus DPP PAN serta Gubernur Bali yang diwakili oleh Sekda Provinsi Bali.
Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan mengatakan,, pada bimbingan teknis ini, para kader PAN akan mendapatkan materi dan pembekalan agar dalam menjalankan tugasnya mampu menghasilkan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat. Sejumlah narasumber yang dihadirkan pada kegiatan itu diantaranya adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
“Tujuan bimbingan teknis ini bagi anggota parlemen adalah dalam tugasnya agar dapat menghasilkan kebijakan publik yang sungguh-sungguh bisa memperbaiki keadaan masyarakat yang lebih baik, lebih akur dan harmonis,” ungkapnya.
Terkait strategi pemenangan pada Pemilu 2024, Zulkifli Hasan menegaskan bahwa PAN adalah partai yang tengah yang mampu merangkul semua golongan dan kelompok serta berhak mendapatkan mandat dari publik.
“Amanat nasional bisa diserahkan kepada PAN karena kami merangkul semuanya, siapa saja bisa berkarya di partai kami ini dan basisnya adalah kompetensi dan prestasi. Kami menargetkan kursi sebanyak-banyaknya Insya Allah,” yakinnya. (MBP)