Touring Kemerdekaan dan Family Gathering Ala Komunitas HAI Bali Chapter

 Touring Kemerdekaan dan Family Gathering Ala Komunitas HAI Bali Chapter

Family gathering kunitas HAI Bali Chapter.

DENPASAR –  baliprawara.com

Dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan ke 78 RI,  komunitas Honda ADV Bali Chapter mengadakan kegiatan kebersamaan. Dengan konsep touring plus gathering, 80 peserta yang merupakan member Honda ADV Bali Chapter serta familinya mengikuti acara ini. Diawali dengan memberikan edukasi keselamatan berkendara mengutamakan #Cari_Aman, seluruh peserta berkumpul di halaman Astra Motor Cokroaminoto memperhatikan kelengkapan berkendara seperti, helm, jaket, dan sepatu.

Dengan mengambil lokasi kegiatan di Taman Agra Bantiran Pupuan, seluruh peserta secara tertib mengikuti serangkaian kegiatan yang dibalut dengan suasana kekeluargaan 20 Agustus 2023. Berbagai jenis perlombaan di gelar seperti tarik tambang, makan kerupuk, balap karung, pecahin balon dan sendok guli.

Ketua komunitas Honda ADV Bali Chapter, Renja Sukmana Putra mengatakan touring kemerdekaan kali ini dikemas sedikit berbeda, tidak hanya dihadiri oleh member saja, tapi mengajak keluarga member (Family Gathering). 

Keseruan terlihat saat touring motor hingga keseruan  melakukan lomba 17an antar member dan keluarga member.

“Dengan kebersamaan ini, kami berharap kekompakan dan kebersamaan tetap terjalin, kami juga berterima kasih atas support dari Main dealer Astra Motor Bali. Kedepannya kegiatan positif akan terus dilaksanakan sehingga member kami semakin solid,”ungkap Renja Sukmana Putra. (MBP)

 

See also  FIB Unud Lepas 50 Calon Wisudawan Pada Penghujung Tahun 2023

redaksi

Related post