Deklarasi Bergerak 1912: Generasi Muda Muhammadiyah Bali Siap Bersatu untuk Prabowo-Gibran

 Deklarasi Bergerak 1912: Generasi Muda Muhammadiyah Bali Siap Bersatu untuk Prabowo-Gibran

Deklarasi Bergerak 1912, untuk Prabowo-Gibran. (ist)

DENPASAR – baliprawara.com

Lebih dari 100 relawan dari Gerakan Bergerak 1912, yang merupakan bagian dari Angkatan Muda Muhammadiyah, menggelar Deklarasi Bergerak 1912 untuk menyatakan dukungan mereka secara penuh terhadap pasangan calon Presiden Prabowo Subianto dan calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Acara ini dilaksanakan pada Minggu, 17 Desember 2023 di Denpasar, Bali. Acara yang dihadiri oleh sebagian besar anak muda ini, menyatukan suara untuk memberikan kesempatan pada generasi muda dalam membangun masa depan Indonesia yang lebih cerah.

Deklarasi tersebut tak hanya sekadar seremonial politik, tetapi mencakup pula dialog interaktif dan kampanye kebangsaan. Dua tokoh politisi milenial Bali, Sri Yogi Lestari dan Rahmatullah Baja, menjadi narasumber yang memberikan wawasan terkait arah pembangunan Indonesia ke depan. 

Dialog antara audiens dan narasumber menciptakan ruang untuk bertukar ide dan pandangan tentang masa depan Indonesia. Audiens menyuarakan harapan mereka agar pasangan calon nomor 2 dapat melanjutkan program-program kerja yang telah dicanangkan oleh pemerintahan Presiden Jokowi. Mereka memandang pasangan ini mampu mewujudkan visi “Bersama Indonesia Maju, Menuju Indonesia Emas 2045”.

Deklarasi ini menunjukkan semangat dan antusias generasi muda untuk membangun bangsa yang lebih maju. Generasi Muda Muhammadiyah menegaskan akan berperan aktif dalam demokrasi yang membuktikan bahwa mereka siap menjadi agen perubahan positif untuk Indonesia. (MBP)

 

See also  Bebas di Hari Kemerdekaan, Warga Negara Australia Menunggu Dideportasi

redaksi

Related post