FLP Astra Motor, Ikuti Kelas Kecantikan, Konsisten Untuk Berikan Layanan Terbaik

 FLP Astra Motor, Ikuti Kelas Kecantikan, Konsisten Untuk Berikan Layanan Terbaik

Denpasar – baliprawara.com
Astra Motor Retail mengumpulkan puluhan Front Line People (FLP) yang terdiri dari sales counter, kasir dan Front Desk Astra Motor wilayah Denpasar, untuk mengikuti kelas kecantikan. Kegiatan yang mengambil tema ”Cantik Layanan Cantik Penampilan” digelar Jumat, (10/1/2020) di Astra Motor Main Dealer Bali.

See also  Melalui Pergub no 12 Tahun 2021, Gubernur Koster Ingin Beri Perlindungan Pekerja Migran Asal Bali 

Dengan dukungan dari team Revlon sebagai pemberi materi mengenai beauty class, kegiatan ini diikuti sebanyak 35 orang peserta. Dengan tujuan untuk mendukung penjualan dan memberikan layanan terbaik kepada konsumen.

 

Menurut Yodi Wahyu Borobudi selaku Retail Head Astra Motor Bali, sebagai garda terdepan, seorang FLP wajib memperhatikan mengenai penampilan yang setiap hari berhadapan dengan konsumen. Sudah semestinya penampilan yang menarik menjadi poin penting untuk memberikan pelayanan terbaik saat konsumen walkin ke showroom Honda.

“Karena penampilan luar menjadi sorotan dan kesan menarik bagi konsumen, melalui beauty class ini, kami berharap semakin meningkatkan kepercayaan diri bagi FLP dengan penampilan fresh dan sporty dalam melayani konsumen. Jadi bukan sekedar cantik penampilan saja, tetapi juga cantik dalam hal layanan sehingga konsumen mendapatkan pengalaman berinteraksi yang tak terlupakan,” kata Yodi.

See also  Terdampak Pandemi, Staff Hotel Bintang Lima Nyambi Jualan Kopi di Kuta

Dalam kelas ini para peserta diberikan pembekalan dan mempraktekkan secara langsung bagaimana cara memilih kosmetik dan menggunakan makeup yang sesuai dengan karakter wajah. Antusias terlihat dari para peserta, apalagi disesi terakhir acara dipilih 3 peserta dengan hasil praktek makeup terbaiknya. (praw)

See also  Astra Motor Bali Kembali Menerima Penghargaan Denpasar Corporate Social Responsibility

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *