Diskerpus Badung Siapkan Program Inlislite dan Perpustakaan Berinklusi Sosial   

 Diskerpus Badung Siapkan Program Inlislite dan Perpustakaan Berinklusi Sosial    

MANGUPURA – baliprawara.com

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskerpus) Badung, Ni Wayan Kristiani mengatakan, dengan adanya Gedung Layanan Sastra Mangutama di Diskerpus Badung, masyarakat yang berkunjung ke Perpustakaan semakin meningkat. Namun sejak munculnya wabah Covid-19 mengharuskan Diskerpus mentaati himbauan pemerintah dengan sementara menutup perpustakaan serta menerapkan protokol kesehatan. 

Untuk tidak menyurutkan minat baca pemustaka, Diskerpus memberikan layanan langsung ke masyarakat untuk menaati physical distancing melalui inovasi Program Inlislite. Program sebagai perangkat lunak (software) aplikasi otomasi perpustakaan yang dibangun dan dikembangkan Diskerpus ini dibuat guna memudahkan dalam memberikan layanan. 

“Program ini sebagai wujud inovasi baru dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan dalam menyiapkan  kemudahan layanan yang disediakan untuk pemustaka.,” katanya, Rabu (10/6).

Selain itu, pihaknya tengah mencoba membuat suatu penelitian sederhana yang akan digagas sebagai suatu kegiatan pelaksanaan perpustakaan berinklusi sosial. Inklusi sosial adalah memandang perpustakaan sebagai sub sistem pembangunan sosial kemasyarakatan, sehingga perpustakaan dirancang agar memiliki nilai kemanfaatan tinggi bagi masyarakat. 

“Melalui pendekatan inklusif ini perpustakaan mampu menjadi ruang terbuka bagi masyarakat untuk memperoleh semangat baru dan solusi dalam upaya meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan,” terangnya. (MBP)

See also  Terjebak Saat Berlibur di Pantai Suluban, 13 Mahasiswa Berhasil Dievakuasi

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *