Usai Pleno, Kotak Suara dari PPK Dikembalikan ke Gudang Logistik KPU Dengan Pengawalan Ketat

 Usai Pleno, Kotak Suara dari PPK Dikembalikan ke Gudang Logistik KPU Dengan Pengawalan Ketat

Pengawalan pengiriman kembali kotak suara, dari PPK ke gudang logistik KPU Bangli, Minggu 18 Februari 2024. (ist)

BANGLI – baliprawara.com

Subsatgas Kamsel Operasi Mantap Brata 2024 Polres Bangli, melaksanakan pengawalan kembali kotak suara yang sudah di Pleno di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menuju ke gudang  logistik KPU Bangli. Pengawalan ini, dipimpin Kanit Patroli Ipda Nengah Bagiadnyana bersama anggota, Minggu 18 Februari 2024.

Kasatgas Kamsel Akp. Made Ari Tara  mengungkapkan, pengawalan kembali kotak suara yang sudah diplenokan di PPK ini, untuk menjaga keamanan dan kelancaran pergerakan atau pergeseran logistik pemilu.

Pengamanan dan pengawalan yang dilaksanakan tersebut, untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, seperti aksi dari orang-orang yang belum puas hasil pemilu. Selain itu, antisipasi penyebaran berita hoaks, dan tindak kriminalitas lainnya. “Personil Polres Bangli yang terlibat pengamanan tersebut juga melakukan patroli dialogis dengan masyarakat di sekitar gudang logistik,” ucapnya.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat, untuk ikut menjaga situasi kamtibmas pada tahap rekap hitung/pleno surat suara  Pemilu 2024. “Mari kita bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan kondusif agar rangkaian  Pemilu 2024  dapat berjalan dengan lancar dan sukses,” ajaknya. (MBP)

 

See also  Puluhan Anak Ikuti Khitanan Gratis LPBI NU dan LDNU

redaksi

Related post