Bali Siap Jadi Tuan Rumah Pertandingan Cricket Internasional

Video pertandingan persahabatan olahraga Cricket, di lapangan Unud, Minggu (8/9/2019)

Mangupura (Bali Prawara)-
Tahun 2020 mendatang, Bali akan menjadi tuan rumah pelaksanaan pertandingan Internasional olahraga Cricket. Event internasional ini akan digelar tepatnya pada bulan April 2020 mendatang.

“Bali akan menjadi tuan rumah pelaksanaan pertandingan Internasional olahraga Cricket yang diikuti peserta dari 16 Negara,” kata Ketua Umum Pengurus Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Pusat, Azis Syamsuddin, disela pelantikan pengurus PCI Bali dan pengurus PCI Kabupaten/Kota di Bali, Minggu (8/9/2019).

Dengan adanya event bertaraf internasional tersebut kata Azis, tidak hanya menumbuh kembangkan minat olahraga di provinsi Bali, namun juga bisa meningkatkan kunjungan turis ke Bali. Tidak hanya untuk Bali, dengan pelaksanaan pertandingan yang rencananya digelar di lapangan Unud tersebut, dengan kunjungan turis ini, Universitas Udayana Bali juga diharapkan menjadi dikenal di Asia Pasifik. “Kami juga menyampaikan terimakasih atas suport dari pemprov Bali, Koni Bali dan Rektor Unud,” pungkasnya.

Untuk itu, berbagai persiapan mulai dilakukan. Seperti yang disampaikan ketua PCI Bali, A.A Bagus Tri Chandra Arka, Bali yang dipilih untuk event Internasional, berbagai persiapan mulai dilakukan. Selain dari sisi infrastruktur atau lapangan, penyiapan atlet-atlet juga terus digenjot. Hal itu Mengingat Bali selain dilirik untuk pariwisata, juga dilirik untuk destinasi olahraga. “Untuk itu, sarana dan prasarana perlu disipakkan dengan baik,” katanya ditemui usai pelantikan pengurus PCI Bali dan PCI kabupaten/kota di Bali, Minggu (8/9) di lapangan Unud.

Saat ini diakuinya, memang Bali belum memiliki lapangan untuk olahraga Cricket. Namun pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan Universitas Udayana (Unud), dalam hal pemanfaatan lapangan Unud. Pihaknya berharap, ada titik terang dari Unud dalam pemanfaatan lapangan yang akan bekerjasama dengan PCI Pusat.

See also  Jaring Bibit Atlet Muda, KNPI Klungkung Kembali Gelar Piala Pelajar Esport Klungkung

Sementara, dalam pengembangan olahraga Cricket, saat ini baru terbentuk 6 pengurus di Bali. Kata dia, hanya 3 kabupaten yang belum terbentuk, yakni Tabanan, Bangli dan Karangasem. Kata dia, pengurus di tiga kabupaten yang belum, harus segera dibentuk untuk bisa mensosialisasikan olahraga Cricket. “Dengan sudah terbentuknya seluruh kabupaten di Bali, tentu ini bisa melahirkan bibit-bibit yang dipersiapkan untuk event-event kedepannya. Bahkan atlet di Bali saat ini sudah memiliki grade secara nasional. Untuk itu, ini perlu ditingkatkan kedepannya,” pungkasnya. (praw1)

prawarautama

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *